Memilih Meja Lipat Sesuai Kebutuhan

Punya rumah yang luasnya tidak terlalu besar, harus pintar-pintar memilih furniture. Untuknya saat ini banyak furniture multifungsi, jadi mempunyai banyak kegunaan. Salah satu furniture yang multifungsi adalah meja dengan desain unik dan sesuai dengan kebutuhan penggunanya. Lagi mencari meja yang fleksibel dan mudah dibawa kemana-mana juga saat disimpan tidak membutuhkan banyak tempat. Meja lipat menjadi pilihan yang tepat untuk memenuhi semua kebutuhan kita, karena tidak akan memberi kesan sempit pada ruangan. Saat ini banyak toko furniture yang menyediakan meja lipat dengan desain yang menarik dan beragam, tentu saja dengan harga yang terjangkau. Namun harga ternyata mempengaruhi kualitas meja tersebut diantaranya adalah:



Material bahan

Material atau jenis bahan yang digunakan untuk membuat meja lipat bisa menentukan harga jual yang ditawarkan. Material yang dipakai makin tinggi kualitasnya untuk membuat meja lipat bisa semakin tinggi harga yang dijual. Bahan yang biasa digunakan untuk pembuatan meja lipat bisa terbuat dari kayu, besi, alumunium, plastik dan lain-lain. Setiap bahan tersebut mempunyai kualitas yang berbada sehingga bisa mempengaruhi harga jual


Desain meja

Kita bisa memilih desain meja lipat yang diinginkan seperti persegi, persegi panjang, lingkarang atau oval. Saat ini desain yang digunakan juga bervariasi dan menarik sehingga enak dipandang. Tidak sedikit pula meja lipat yang dibuat satu set dengan kursinya. Suatu meja lipat dengan desain rumit tentu saja harganya akan semakin mahal. Tetapi kita bisa memilih sesuai dengan dana yang dimiliki. Banyak kok meja yang murah tetapi mempunyai kualitas yang bagus, tinggal bagaimana kita bisa memilihnya.


Ukuran meja

Untuk ukuran meja yang dipilih juga bisa disesuaikan dengan kebutuhan, karena biasanya sudah tersedia dengan berbagai ukuran berbeda. Disesuaikan juga dengan ruangan tempat di mana meja tersebut akan disimpan. Biasanya meja lipat ukuran kecil tentu saja akan lebih murah dibandingka nmeja lipat ukuran lebih besar. Sebaiknya kita tahu duu ukuran ruangannya sebelum membeli meja sekalipun itu meja lipat.


Kekuatan meja.

Faktor kekuatan dari sebuah meja dipengaruhi oleh material pembuatnya, juga kaki-kaki atau penyangga meja tersebut. Kita juga harus tahu daya tampung dari meja yang dibeli, tidak asal meletakkan banyak barang saja di atasnya. 


Kegunaan meja

Selanjutnya saat akan membeli meja lipat, tentukan meja tersbut akan digunakan untuk apa. Pilih meja sesuai kegunaan seperti untuk meja belajar, meja komputer, atau meja lainnya. Misalnya untuk meja komputer tentu saja rancangannya akan berbeda, biasanya sudah disediakan tempat untuk mouse, printer dan lainnya. 

Enaknya saat ini mau membeli furniture bisa melihat dulu gambar produk serta harga meja lipat yang sesuai dengan budget yang kita miliki. Kesimpulannya saat akan mmebeli harus memperhatikan desai, bahan, ukuran hingga kekuatan meja tersebut. Tidak ada salahnya membandungkan harga sebelum membeli.

Post a Comment

16 Comments

  1. Aku lg butuh meja pi0at niih, utk rumahku yg mungiil

    ReplyDelete
  2. Saya udah lama mupeng buat ganti ke meja lipat, cuma kok harganya yg bagus itu mahal yaaa.. hahaha

    ReplyDelete
  3. Udah klik link nya, pilihan meja lipatnya beragam modelnya ya tinggal pilih sesuai kebutuhan deh..

    ReplyDelete
  4. meja lipat cocok untuk ruangan kecil,
    meja belajar lipat juga praktis, kalau malas bersih2 lipat aja, ngumpet deh semuanya

    ReplyDelete
  5. nyaman kayaknya karena tertata rapi :)

    ReplyDelete
  6. Jaman sekarang, furniture dll juga sudah bisa dilipat-lipat, makin praktis ya. Saya juga di China banyak menggunakan meja lipat kecil. Kadang malah bisa laptopan sambil duduk di ranjang hehehe...

    ReplyDelete
  7. penting menurutku sih kegunaannya,, ngapain kan beli-beli tapi g digunain?

    ReplyDelete
  8. Bunda dulu untuk keempat anak,bunda bunda beli meja belajar dan fasilitas belajar lain yang sangat sederhana. Yang penting tikamar memiliki fasilitas cukup untuk belajar.Kalo sekarang cucu- cucu pada males tuh pake meja belajar, mereka lebih memilih belajar sambil tengkurep je. Meja belajar jadi nganggur. Hehe...

    ReplyDelete
  9. Aduh ... rak buku sama mejanya manis banget... Mupeng jadinya

    ReplyDelete
  10. sepertinya saya butuh yg lipat2 nih... menyesuaikan dgn luas rumah yg sempit hehe

    ReplyDelete
  11. Meja lipat praktis, membuat ruangan jadi lapang ya karena bisa dilipat. Cocok untuk ruang kecil.

    ReplyDelete
  12. banyak macam dan harga nya sesuai dengan kantong

    ReplyDelete
  13. perlu banget nih buat di rumah, tau sendiri kan rumah ku kaya apa mbak :D

    ReplyDelete
  14. Aku paling suka sama perabotan rumah tangga yang praktis seperti meja lipat ini.. menghemat tempat dan ruangan.. bisa dibobgkar pasang pula.. sangat praktis dibongkar pasang..

    ReplyDelete
  15. Saya biasa pakai meja lipat nih buat ngeblog. Itu lho..meja mewarnainya si kecil heheheh..saya pakai jadi tempat laptop

    ReplyDelete
  16. Aku punya meja lipat yg buat anak SD itu mbak hahaha

    ReplyDelete

Terima kasih sudah berkunjung dan berkomentar. Mohon maaf semua komentar di moderasi ya