Anak Mengalami Speech Delay? Ada Dini.id Yang Siap Membantu Mengatasi

Kegiatan mendongeng atau bercerita untuk anak ternyata banyak manfaatnya, selain membentuk ikatan bonding juga membuat interaksi antara orangtua dan anak. Melalui cerita seorang ibu bisa mengajarkan kata-kata dan kalimat kepada anak untuk merangsang perkembangan mereka termasuk kemampuan berbicara. 


Perkembangan setiap anak adalah unik tidak bisa disamakan satu sama lain, asalkan masih berada di tahap yang normal . Ada kalanya anak mengalami keterlambatan bicara, sah-sah aja kalau orangtua sudah mulai khawatir apalagi banyak orang yang membandingkan anak tersebut. Ada juga anak yang sampai usia 4 tahun baru bisa bicara, itu masih dianggap normal. Tapi, supaya orangtua tahu apakah perlu penanganan khusus atau tidak boleh juga melakukan pemeriksaan ke Klinik Tumbuh Kembang Anak.

Setiap kata pertama dari seorang anak pastilah sangan ditunggu-tunggu oleh orangtuanya, rasanya pasti bahagia sekali kalau si anak sudah bisa berbicara dan bisa diajak berceloteh bersama. Kata apa yang akan diucapkan pertama kali? apakah mama atau papa? 

Kemampuan berbicara dan bahasa ini masuk pada perkembangan kognitif anak-anak, di mana tahap tersebut akan menentukan perkembangan mereka pada tahap selanjutnya. Lalu apa yang akan terjadi kalau seorang anak mengalami Speech Delay atau keterlambatan berbicara?

Seorang anak yang mengalami keterlambatan berbicara pastinya akan mengganggu perkembangannya seperti sulitnya mengucapkan kata dan mengekspresikan keinginannya.

Penyebab dari speech delay ini  karena adanya gangguan pada pendengarannya atau kurangnya stimulasi pada anak. Saya perhatikan sejak bayi lahir saat ini sudah diperiksakan pendengarannya melalui Tes Otoacoustic Emissions (OAE).

Penyebab lainnya dari speech delay adalah faktor lingkungan seperti bingung bahasa karena si anak diajarkan lebih dari 1 bahasa ibu. Bukan berarti hal tersebut tidak baik ya, kemampuan setiap anak itu berbeda, ada lho anak yang langsung menguasai 3 bahasa sekaligus. Namun, jika si anak kurang mampu maka akan mempengaruhi kemampuan kognitifnya sehingga akan mengalami buruknya interaksi sosial dengan anak lain dan menyebabkan speech delay.

Banyak orangtua mencukupi kebutuhan mainan buat anak-anak, tapi lupa kalau mereka butuh diajak bermain bersama agar ada interaksi dua arah antara orangtua dan anak. Kegiatan tersebutlah yang bisa membantuk mengembangkan kosa kata anak agar mampu berbicara. Selain itu anak juga dapat mengontrol emosinya.



Dari video di atas mengenai cara mengatasi speech delay pada anak, saya mengambil beberapa poin penting antara lain :

  • Konsultasi ke dokter atau psikolog untuk penanganan yang lebih tepat dan sesuai.
  • Ajak anak untuk berinteraksi dengan teman sebayanya supaya bisa berbicara dengan komunikasi verbal.
  • Orangtua dapat menstimulasi dengan mengajak anak berkomunikasi
  • Ucapakan setiap kata dengan jelas agar anak bisa mendengar dan meniru dengan benar pula.
  • Jika anak mengeluarkan kata yang salah, jangan ditiru tapi perbaiki walaupun dia masih tetap mengucapkan dengan kata yang salah.
  • Ajarkan anak untuk berbicara dengan benar dan berulang sambil bermain.
  • Boleh lho anak diajak mengobrol walaupun mereka belum bisa berbicara atau mengerti sepenuhnya meluangkan waktu lebih anak saat di rumah.
  • Orangtua bisa menggunakan media teknologi untuk mendukung pembendaharaan kata anak. Gadget itu bisa dimanfaatkan sebaik mungkin asalkan anak diberikan batasan dan dengan benar.

Saat ini ada Dini.id yang dapat membantu para orangtua untuk membantu mengatasi speech delay. Dini.id merupakan startup yang dirancang untuk memberikan program stimulasi dan intervensi dalam tumbuh kembang anak yang memadukan antara teknolgi, ilmu psikologi orangtua, dan tim ahli.

Sebelum anak diberikan program harus mengikuti assessment online gratis di website www.dini.id yang dapat mengidentifikasi keterlambatan dan potensi dalam perkembangan anak. Selanjutnya kelas stimulasi dan intervensi ini dilakukan sambil bermain di playground-playground mitra yang dirancang untuk mengaktifkan neuron dalam otak untuk meningkatkan perkembangan kognitif dan dapat dijadikan dasar perkembangan anak di tahap selanjutnya

Semua program assesment, observasi dan investigasi di Dini.id  disupervisi oleh psikiater dan psikolog klinis untuk membantu perkembangan anak yang berbeda dan unik.

Meskipun Dini.id dapat membantu mengatasi speech delay pada anak, sebagai orangtua harus senantiasa berperan aktif membantu tumbuh kembang mereka pula di rumah

Post a Comment

1 Comments

  1. Kemarin ada anaknya temen yang speech delay karena kecanduan gadget. Maunya nonton youtube kalau ga dikasi nonton tantrum, waw keren ada start up yang peduli soal masalah ini. Nanti kulanjutkan informasi ini ya ke temen ku semoga bermanfaat buat dia dan anaknya ^^

    ReplyDelete

Terima kasih sudah berkunjung dan berkomentar. Mohon maaf semua komentar di moderasi ya