Saratoga dan SMK ORA et LABORA Mencetak Tenaga Terampil dan Siap Kerja

Setelah lulus SMP, anak-anak dihadapkan pada pilihan untuk melanjutkan sekolahnya baik di SMA atau di SMK. Sebelum memilih sekolah, penting sekali anak maupun orang tua mengetahui minat dan bakat anaknya sejak dini.  Di jaman sekarang lulus sekolah ada baiknya punya keahlian khusus supaya bisa siap bekerja. Nah, untuk siswa yang ingin mendapatkan banyak pembelajaran praktik ada baiknya memilih SMK. Di SMK ada beragam pilihan bidang keahlian khusus sehingga bisa mencetak tenaga terampil dan siap kerja. Gak usah khawatir, lulusan SMK juga tetap bisa melanjutkan ke perguruan tinggi kok.

Mencetak Tenaga Terampil dan Siap Kerja



Keunggulan Masuk SMK


Jadi ingat pengalaman seorang teman yang anaknya keukeuh ingin masuk ke SMK pilihannya, tapi ortunya gak setuju terutama ayahnya. Dengan perjuangan akhirnya si anak bisa membuktikan bahwa masuk ke SMK itu pilihan terbaik untuknya. Alhamdulillah sekarang anak tersebut sudah bekerja dan bisa melanjutkan kuliah juga.

Persaingan dunia kerja itu tinggi, makanya dibutuhkan keahlian tertentu agar bisa meraih pekerjaan yang diinginkan. Bandingkan dengan lulusan yang belum mempunyai keterampilan tertentu pastinya akan kalah dengan mereka yang lebih ahli. Hal inilah yang membuat banyaknya pengangguran saat ini.

Di SMK, siswa bisa mempelajari program studi sesuai dengan minatnya masing-masing. Materi praktik yang lebih banyak dibandingkan dengan teori membuat siswa terbiasa mengerjakan pekerjaan secara langsung.

Setelah lulus SMK keahliannya tersebut bisa langsung diterapkan di kehidupan nyata contohnya membuka lapangan pekerjaan sendiri. Dari sini bisa mengumpulkan dana untuk melanjutkan kuliah dan meningkatkan skil. 

Jika SMK yang dipilih bekerjasama dengan perusahaan, bukan tidak mungkin lho lulusannya bisa langsung bekerja dan disalurkan di berbagai perusahan yang sesuai dengan keahliannya.

Bicara soal kerjasama SMK dan perusahaan ada SMK ORA et LABORA yang sudah didukung oleh Saratoga untuk menyiapkan lulusan yang mempunyai keahlian khusus dan siap bekerja.


Tentang SMK ORA et LABORA


SMK ORA et LABORA merupakan pilihan pas buat siswa-siswi lulusan SMP yang ingin melanjutkan sekolah keterampilan khususnya di bidang Teknik Pembangkit Tenaga Listrik.

SMK ORA et LABORA



Sekolah kejuruan yang berdiri pada tahun 2017 ini memastikan program sekolahnya sesuai dengan kebutuhan sektor kelistrikan. Oh ya para siswa yang bersekolah di SMK ORA et LABORA harus menjalani pendidikan selama 4 tahun berbeda dengan sekolah menengah atas lainnya karena ada tambahan program magang supaya lulusannya siap bekerja di dunia kerja dengan pengalaman yang dimilikinya. Di tahun magang tersebut siswa harus memanfaatkan waktu sebaik mungkin agar dapat menerima dan menjalankan pembelajaran semaksimal mungkin.

Lulusan dari SMK ORA et LABORA diharapkan bisa membantu mengurangi tingkat pengangguran lulusan SMK yang lumayan tinggi di Indonesia.


📌Alasan Memilih SMK ORA et LABORA


Untuk mencetak lulusan yang terampil, pastinya sebuah sekolah harus mempunyai tenaga pengajar yang berkualitas dan kredibel di bidangnya. Begitu pula dengan SMK ORA et LABORA yang mempunyai tenaga pengajar yang kompeten dengan menghadirkan pengajar yang bekerja sama dengan Swiss German University (SGU).

Saratoga dan SMK ORA et LABORA



Sedangkan untuk pelatihan kelistrikan ORA et LABORA bekerjasama dengan Central Industrial Technology Enterprise (CITE) yaitu sebuah lembaga industri yang sudah teruji di dunia.

Lulusan SMK ORA et LABORA juga akan disalurkan di beberapa perusahaan seperti PT Shandong Licun Power Plant Technology, PT GPOS Daya Energi, Primaya Hospital, PT Astra Daihatsu Motor, dan PT Tanjung Power Indonesia. Siapa sih yang gak kenal dengan perusahan-perusahaan tersebut, luuan SMK Oel pun banyak yang menginginkan bekerja di sana.

Angkatan Pertama SMK Oel Dengan Dukungan Saratoga


Untuk mencetak lulusan SMK yang terampil SMK Oel mendapatkan dukungan penuh dari PT Saratoga Investama Sedaya Tbk (Saratoga). Sebuah perusahaan investasi yang aktif dan dikenal di Indonesia ini mempunyai fokus pada sektor-sektor pertumbuhan ekonomi di Indonesia antara lain pada sektor konsumen, infrastruktur, dan sumber daya alam.

Di sektor sumber daya alam ini, Saratoga ikut serta dalam mencetak SDM yang terampil melalui lulusan SMK Oel. Investasi di bidang pendidikan ini penting sekali dilakukan agar Indonesia bisa mempunyai SDM dengan kualitas tinggi.

Tahun ini SMK ORA et LABORA telah berhasil meluluskan angkatan pertama Program pembelajaran tiga tahun dan ditambah satu tahun praktik kerja.


Saratoga dan SMK ORA et LABORA



Nah, kalau anak-anak minat di dunia kelistrikan dan mau bekerja di perusahaan yang berhubungan dengan kelistrikan harus sedari awal memilih sekolah yang tepat terutama sekolah kejuruan yang memiliki fasilitas yang memadai untuk tempat praktik. SMK ORA et LABORA mencetak tenaga terampil dan siap kerja bisa dijadikan pilihan masuk sekolah lanjutan setelah lulus SMP nanti. Apalagi potensi lapangan kerja di sektor ketenagalistrikan juga terbuka lebar saat ini dan membutuhkan SDM yang terampil.

Post a Comment

18 Comments

  1. Zaman saya dulu waktu mau lulus dari SMP, malah bingung mau ambil sekolah di SMU atau SMK. Soalnya orang tua juga nggak ngerti, jadi nggak ada yang ngarahin. Akhirnya saya malah pilih akuntansi. Padahal kalo dulu ngambil jurusan mesin atau listrik atau komputer, sekarang pasti udah mahir atau bisa buka usaha sendiri.

    Pengalaman ini jangan sampai menimpa anak-anak, biar mereka nggak salah pilih jurusan, sehingga bisa disesuaikan dengan minat si anak.

    Saya udah sering denger SMK ORA et LABORA ini. Konsep dan sistem belajarnya memang top deh.

    ReplyDelete
  2. Oh.. ini sekolah kejuruan yang fokus ke bidang kelistrikan ya. Aku taunya SMK itu masak, salon, bengkel, hotel... Ternyata ada banyak jurusannya. Asik banget kalau sekolahnya sudah bekerjasama dengan perusahaan tertentu yang bisa menerima lulusan terbaiknya untuk langsung bekerja jika sudah selesai sekolah.

    ReplyDelete
  3. dulu di kota saya tiap pulang sekolah SMP selalu melewati sekolah SMK favorit. Terus kepikiran kok kayaknya seru sekolah SMK padahal ngga tau sih bedanya SMK sama SMA itu apa. Baru tahu setelah lulus SMA dan ortu ngga setuju juga kalo sy masuk SMK. Dipikirnya lulus SMK rata2 langsung kerja nggak kuliah padahal kan ngga juga sih ya..

    ReplyDelete
  4. Menurut saya malah justru lebih baik anak mengenal dan memilih jurusan lebih awal dan menjadi spesialisasi bidang tertentu seperti di SMK yang notabene menjadikan anak-lebih terampil, cakap, dan mahir secara kejuruan.

    ReplyDelete
  5. Betul banget, Mbak. Ingat sama slogan SMK Bisa! karena memang lulusan SMk lebih siap kerja di bidang apa saja. Ga cuma tata boga atau bengkel, ini malah tenaga kelistrikan, kerena banget SMK OeL. Dukunga Saratoga sebagai perusahaan investasi terkemuka tentu akan membuat lulusan SMK OeL makin maju dan cekatan. Buktinya angkatan pertama bisa diterima di perusahaan besar yang bonafide.

    ReplyDelete
  6. Pendidikan yang bisa menambah keterampilan seperti SMK gini semakin diminati.. KAu pun berpikir anakku SMA nanti pilih SMK aja kali ya..biar kayak siswa2 SMK Ora et Labora ini

    ReplyDelete
  7. Zaman saya SMA dulu SMK jadi seperti bahan bullying, seolah2 image mereka anak nakal dan susah diatur. Padahal ya engga. Malahan, SMK tempat ibu saya ngajar, banyak banget siswa2nya yang ketrima kerja di perusahaan impian mereka. Alih2 jadi pegawai ada juga yang jadi bos bengkel. Life skill SMK itu keren sih menurut saya

    ReplyDelete
  8. Waktu saya masih sekolah dna baca majalah remaja, selalu baca kerennya sekolah ORA et LABORA, Mbak. hanya baru ngeh ada SMK-nya. dan ini jurusannya keren sekali. jurusan Teknik Pembangkit Tenaga Listrik. kalau saya masih sekolah, pengin juga masuk jurusan ini. Dulu zaman saya paling jurusan elekronika, listrik, mesin, otomotif dan bangunan hehehe.

    ReplyDelete
  9. Dulu alm. bapak aku pingin banget aku masuk SMK daripada SMA. Tapi aku kekeh maunya SMA. hehe. akhirnya pasa kuliah yaambil jurusan yang praktek juga sih, alias tyata buisana. Yang sebenarnya ini bisa dimulai sejak smk.

    ReplyDelete
  10. Sejak saya SMP, sepertinya saya sudah mantap mau masuk SMK. Tapi waktu itu pengen di STM sih. Hehehe
    Mau ambil mesin sama arsitektur. Laaah tapi di kota ortu belum ada jurusan itu.
    Btw keren ya sistem pembelajaran SMK ORA et LABORA ini, bisa menciptakan tenaga kerja yang terampil dibidangnya

    ReplyDelete
  11. Melanjutkan pendidikan ke SMK menjadi pilihan banyak orang saat ini ya mbak
    sebab SMK biasa mendidik tenaga ahli yang siap kerja setelah lulus

    ReplyDelete
  12. Rekomendasi SMK yang siap ditempatkan setelah lulus ya ini Mba Lid. Pilihan tepat untuk yang kejuruaan langsung.

    ReplyDelete
  13. kemarin ponakanku mau sekolah SMK tapi bingung menentukan jurusan. Masih ada perasaan khawatir gitu kalau lulusannya ya cuma embel-embel SMK tanpa kemampuan pasti di dunia kerja. Sayang waktu itu kami belum tahu tentang SMK Ora Et Labora. Pas kebetulan banget anaknya suka utak-atik listrik. Akhirnya sekarang dia sekolah di SMA jurusan IPA.

    ReplyDelete
  14. wah aku ke mana aja ya baru tahu ada SMK ORA Et LABORA. boleh nih direkomendasiin ke keponakan yang sebentar lagi mau masuk SMA.

    ReplyDelete
  15. Siswa alumni SMK Ora dr Labora jadi tenaga terampil dan siap kerja ya. Wah ini yang bnyak dicari perusahaan2. Apalagi ada program kerjasama ya jadi mudah menyalurkan alumni nya untuk siap kerja. Keren...

    ReplyDelete
  16. semakin banyak sekolah yang mencetak generasi muda semakin baik untuk kemajuan negara kita, semoga adek-adek yang sekolah di sini, menjadi generasi mudah yang memajukan bangsa dan dicetak menjadi pengharum bangsa Indonesia, sukses adek-adek semua

    ReplyDelete
  17. Bersyukur banget nih masuk SMK apalagi pas magang dan setelah lulus langsung dapat kerja, langsung bisa mendapatkan uang secara mandiri

    ReplyDelete
  18. Kekuatan anak SMK itu mereka sudah punya skill sesuai dengan bidang masing masing, siap kerja. Jadi mereka sudah tahu habis lulus mau kerja apa gitu ya Mba. Siip, semoga maju dan makin jaya

    ReplyDelete

Terima kasih sudah berkunjung dan berkomentar. Mohon maaf semua komentar di moderasi ya