Ketika bunda Monda menuliskan postingan yang berjudul Majalah Anak, aku teringat masa SD dulu. Disana bunda monda menuliskan salah satu majalah yang dibacanya dulu ada majalah bobo.



Majalah bobo juga adalah majalah kesayanganku waktu SD dulu. Allhamdulillah orangtuaku membolehkanku berlangganan majalah bobo. Saat itu aku berlangganan melalui tukang koran langganan yang biasa mengantarkan koran kerumah.

Tidak ada kata bosan untuk membaca majalah ini, bahkan aku ulang-ulang untuk membacanya. Tidak sabar menunggu hari kamis dimana hari itu majalah bobo terbit dan akan diantar kerumah. Sayangnya majalah bobo ini hanya aku baca sendiri, kadang-kadang mama ikut membacanya, adik perempuanku kurang suka membacanya.

Karena kurang bahan membaca terkadang, apabila aku ikut mama kepasar aku minta dibelikan majalah anak lainnya. Aku ingat sekali kadang membeli majalah Ananda atau donald bebek. Sepertinya majalah ananda sekarang sudah tidak terbit lagi.

Pernah juga aku menerima majalah bobo yang terlambat, sudah gusar saja bolak balik keluar teras menunggu pengantar majalah yang biasanya. Ternyata pengantar majalahnya meninggal dunia, sedangkan pengantar yang baru masih harus mencari-cari alamat pelanggannya.

Aku sempat sedih sewaktu kelas 1 SMP, mama bilang harus menghentikan langganan majalah bobonya. Kemudian aku beralih ke majalah Hai, yang bisa mengobati rasa kangenku terhadap majalah bobo.

Saat ini Pascal juga suka membeli majalah bobo. Beda dengan jamanku kecil dulu majalah anak jaman sekarang sangat banyak dan bervariasi jadi anak-anak banyak pilihannya. Aku terbiasa membacakan buku sejak Pascal kecil. Tidak ada batasan umur kapan harus memulai mengenal buku. Harapanku dengan membacakan buku atau majalah dari kecil sehingga anak-anak suka membaca setidaknya menyenangi buku sesuai keingannya dahulu.

Saat Pascal membeli majalah bobo aku senang sekali, jadi bisa bernostalgia dengan bacaan kecilku dulu. Bunda monda masih suka baca majalah bobo gak ya sekarang? Banyak perubahan isi majalah bobo saat ini. Dulu aku paling suka dengan oki dan nirmala. Oh ya Sekarang ada majalah bobo junior loh cocok untuk anak TK. Kalau Bobo yang biasanya untuk anak SD. Tapi Pascal sudah tidak mau membeli bobo junior,mungkin bosan karena sekarang sudah mau SD.

Majalah bobo ini sudah turun temurun dikenal dikeluargaku, dulu mamaku juga selalu mendapatkan kiriman majalah bobo dari Omnya di Jakarta. Lalu menurun ke aku hingga sekarang ke Pascal pun membaca majalah bobo.

“Tulisan ini diikutkan pada Giveaway Pertama di Kisahku bersama Kakakin