Cari Oli Mobil Terbaik? Pilih Saja Pertamina Fastron

Cari Oli Mobil Terbaik Pilih Saja Pertamina Fastron. begitulah obrolan kami saat kumpul keluarga beberapa waktu lalu. Kebetulan saat itu juga saya menerima pesan dari salah satu dealer dan service mobil langganan yang mengingatkan untuk service berkala.

"Kepada pelanggan xxx Bekasi Timur, kami informasikan untuk kendaraan Anda sudah saatnya melakukan perawatan berkala, ketik "B" untuk booking atau bisa mengubungi (021)12345678 untuk whatsapp 08100000000 Terimakasih."

oli mobil terbaik

Gara-gara pesan tersebut, saya jadi ingat kalau sudah saatnya mengganti oli, pas benar bukan dengan obrolan sebelumnya mengenai oli mobil terbaik.


Waktu yang tepat untuk mengganti oli mobil

Mengganti oli kendaraan termasuk mobil secara rutin wajib sekali dilakukan supaya mesin kendaraan tetap terjaga, terawat, dan performanya tetap oke.

Oli mesin atau pelumas pada dasarnya mempunyai manfaat untuk melumasi bagian komponen yang berada pada mesin, supaya pada saat ada gesekan tidak terjadi keausan. Selain itu juga ada manfaat lain dari penggunaan oli antara lain membersihkan mesin, melindungi karat, memperpanjang usia kompenen pada mesin, dan lain sebagainya.

Kalau waktu saya kecil sih, bapak sering bilang kalau ganti oli itu setiap 10.000KM. Nah, waktu saya melakukan service di bengkel, montir yang menangani mobil saya juga berpesan untuk mengganti oli setiap 10.000KM atau 6 bulan sekali mana yang mencapai lebih dulu. Walaupun kilometer pada speedometer belum mencapai di angka tersebut, tetapi sudah 6 bulan lamanya sebaiknya oli tetap diganti supaya mesin mobil tidak cepat rusak dan performa kendaraan tidak menurun.

Makanya supaya tidak lupa kapan harus ganti oli, bengkel selalu menuliskan tanggal dan di KM berapa terakhir mengganti oli pada sebuah kartu yang digantungkan pada kendaraan. Jangan anggap remeh catatan kecil seperti ini lho, karena kita tidak bisa hanya mengandalkan ingatan saja. Jujur saja saya tidak bisa mengingat angka dalam jangka waktu lama, apalagi kilometernya tidak di angka yang mudah diingat.

Tips memilih oli mobil 


Dalam menentukan oli mobil haruslah memilih yang paling tepat dan cocok dengan mobil yang kita miliki. Sebagai pemilik kendaraan, perlu tahu jenis mesin kendaraan yang dimiliki, coba saja baca buku manual di sana tertera penjelasan mengenai mesin maupun oli yang cocok. Ayo siapa yang suka malas baca buku panduan? Padahal ini hal penting lho, supaya kita mengenal seluk beluk mobil sendiri.

Begini tips memilih oli mobil yang tepat :

1. Cari tahu jenis mesin kendaraan

Tidak semua mobil mempunyai jenis mesin yang sama, maka dari itu kita sebagai pemilik seharusnya tahu kendaraan masing-masing karena satu oli tertentu belum tentu cocok untuk semua mobil. Cara mengetahui jenis mesin gampang kok, baca saja panduan manual.

2. Kekentalan oli 

Selanjutnya untuk menentukan oli yang cocok untuk mobil kita harus menentukan kekentalan oli dengan melihat  kode SAE (Society of Automotive Engineer) seperti 10/40  atau 5/30 untuk mobil VVT atau VVTi. Jangan sampai jenis mobil seperti menggunakan oli dengan kekentalan 20/50 pastinya tidak akan cocok.

Perhatikan kode pada oli seperti SAE 15W-50 artinya oli mempunyai tingkat kekentalan SAE 15 saat kondisi kendaraan bersuhu dingin sedangan SAE 50 saat kondisi suhu panas

4. Perhatikan kode API

Tiap oli mobil mempunyai kode  API (American Petrolium Institute) yaitu untuk menentukan kualitas oli. Contohnya API CH atau API SN di mana huruf pertama untuk mengetahui bahwa jenis kendaaran yaitu kode S untuk kendaraan yang menggunakan bahan bakar bensin, sedangkan kode C untuk kendaraan bermesin diesel.

Nah, dengan melihat buku panduan pastinya kita sudah langsung mengetahui kalau mobil yang dimiliki ini menggunakan bahan bakar yang mana, barulah bisa menentukan jenis oli yag sesuai.

5. Jenis oli synthetic 

Untuk jenis oli synthetic cocok digunakan pada mobil yang memiliki mesin turbo DOHC (Double Overhead Camshaft) yaitu mempunyai over head ganda sehingga tenaga yang dihasilkan lebih besar dan mesin SOHC (Single Over Head Camshaft) hanya punya satu over head, atau mesin LCGC (Low Cost Green Car) yaitu mobil ramah lingkungan dan ringan di kantong pembelinya namun irit bahan bakar.

Pilih Pertamina Fastron


Apa pun jenis mesin kendaraannya, pilih saja oli dari Pertamina Lubricants karena punya berbagai jenis oli yang sesuai dan tepat untuk kendaraan kita. 

oli mobil terbaik


Pernah dengan oli fastron gak? Oli Fastron adalah oli atau pelumas mesin untuk mobil yang diproduksi oleh Pertamina Lubricants. Kalau saya sih pilih Pertamina Fastron pstinya untuk oli mobilnya. Harga oli mobil Pertamina Fastron sangat terjangkau dan gak bikin kantong jebol sehingga bisa menjadi pilihan utama. Namun, oli mobil ini pastinya mempunyai kualitas yang bagus sehingga aman digunakan di berbagai mesin mobil kita. Fastron tahu betul ya keinginan dan kebutuhan penggunanya.

Ada berbagai oli fastron yang dikeluarkan oleh Pertamina Lubricants seperti Fastron Gold SAE 0W-20, Fastron Platinum Racing SAE 10W-60 sampai Fastron Techno SAE. Begitu pula dengan Mesran ada Mesran Super SAE 20M-50 dan Mesran SAE 10W, 20W, 30W, 40W, dan 50 W. 



Pilih saja yang cocok dengan jenis mesin kendaraan kalian ya, seperti yang sudah saya jelaskan di atas pada bagian tips memilih oli mobil!

Kalau saya biasanya mengganti oli mobil di bengkel, karena kurang mengerti cara mengganti oli sendiri di rumah. Tapi, kalau teman-teman mau ganti oli sendiri juga bisa kok, tinggal membeli oli fastron yang sesuai dengan mesin kendaraannya saja. Oli fastron tersedia di SPBU Pertamina terdekat atau di bengkel kendaraan. Pastikan oli mobil yang dibeli asli ya, makanya selalu membeli di tempat yang terpercaya dan terjamin produknya.

Oh ya, tadi saya isi bensin di SPBU Pertamina dekat rumah dan membaca spanduk kalau  Pertamina Lubricants baru saja meluncurkan produk oli synthetic untuk mobil Low Cost Green Car (LCGC) yaitu Pertamina Fastron Eco Green. Pastinya jenis oli ini sudah sesuai dengan kebutuhan mobil LGCC, jadi pemiliknya gak perlu khawatir lagi dengan kemampuan mesin mobilnya jika menggunakan oli terbaru ini.


Tentang Pertamina Lubricants


Kalau saya sebut PT. Pertamina pastinya teman-teman sudah mengenal sekali dengan perusahan yang satu ini ya, apalagi bagi pemilik kendaraan bermotor pasti sering melihat dan mengisi bahan bakar di sini. Nah, Pertamina Lubricants merupakan anak perusahaan dari PT Pertamina (Persero) yang sudah berdiri sejak 23 September 2013 lalu.

Pertamina Lubricans hadir di tengah masyarakat untuk memenuhi kebutuhan pelumas bagi pemilik kendaraan bermotor di Indonesia. Makanya perusahaan ini mempunyai visi ingin menjadi perusahaan pelumas kelas dunia.

Dalam merawat mobil jangan lupa untuk mengganti oli secara teratur, gak bingung lagi bukan kalau cari oli mobil terbaik? Pilih saja Pertamina Fastron. Mencegah lebih baik daripada mengobati bukan! Apa jadinya kalau tidak merawat mesin dengan baik, yang ada malah harus mengeluarkan uang lebih banyak lagi untuk perbaikan mesin mobil.



Post a Comment

0 Comments