Akun Resep Makanan Favorit Yang Bisa Diintip Sebelum Masak

Pernah alami bingung mau masak apa gak? Kalau bingung mau masak apa, cari inspirasi di akun resep masakan favorit aja. Itu yang suka saya lakukan sebelum pergi ke pasar untuk membeli bahan-bahan masakan yang akan dibuat beberapa hari ke depan.

Akun Resep Makanan Favorit





Buat yang hobi dan ahli masak mungkin gak pernah bingung, soalnya ide masak pasti ada aja. Lihat bahan masakan di lemari es langsung deh dieksekusi jadi makanan yang lezat. Memasak buat saya hanya kewajiban aja, tapi senang kalau keluarga di rumah menyukainya dan menghabiskan makanan yang sudah dibuat.

Untuk mencari ide masak apa hari ini, bersama anak-anak suka melihat channel youtube beberapa chef terkenal.

Arnold Poernomo


Awalnya yang suka melihat video youtube Chef Arnold itu si bungsu, lalu saya ikutan nonton juga. Dari beberapa video masaknya ada yang bisa saya ambil ilmunya nih.

Sudah kenal dong dengan juri Master Chef Indonesia yang satu ini? Di channel youtubenya pokoknya sakarepmu lah dia bilang mau diikuti atau gak resepnya atau mau like atau unlike videonya hihihi.

Oh ya baru-baru ini Chef Arnold juga mengeluarkan buku Filosofi Endog yang berisi tentang resep hidup ala Chef Arnold. Pada channel youtubenya memang ada tayangan "Endog Series" yang bermanfaat banget lho buat saya meski hanya informasi dan resep memasak telur. 
chef arnold 

Willgoz Kitchen


Nah, kalau channel youtube yang satu ini milik Chef Wilgoz atau William Gozali yaitu pemenang MasterChef Indonesia 3.

Banyak resep-resep yang bisa diikuti di channel ini mulai dari yang mudah hingga rumit. Dan tentunya saya hanya mengikuti resep yang mudah saja hehehe.

Siapa tau kalian ada yang mau intip resep indomie buatan Chef Wilgoz yang katanya lebih enak dari buatan warkop. Masih banyak sih resep lainnya yang bisa diikuti dengan tingkat kerumitan yang berbeda.


Instagram dan Blog Teman Blogger

Paling asyik itu kalau contek resep dari teman blogger, jadi kalau ada kesulitan atau pertanyaan bisa langsung japri aja. Atau ada permintaan resep khusus juga boleh. Dua teman blogger yang sering saya ganggu tanya-tanya resep adalah www.hmzwan.com dan www.Liannyhendrawati.com.

Keduanya konsisten banget mengisi blog dan Instagramnya dengan konten memasak atau berbau-bau makanan gitu.


Web Bumbu Masak


Jujur aja, gak setiap hari saya memasak menggunakan bumbu yang dibuat sendiri kok. Kadang-kadang membeli bumbu instan supaya lebih praktis dan hemat waktu. Apalagi di bulan Ramadan seperti ini, berguna banget bumbu instan untuk membuat masakan saat sahur misalnya.

Beberapa web bumbu masak yang suka saya intip antara lain bango.co.id, Kumpulan Resep dari Kreasi Sasa, Dapur Umami dan web bumbu masak lainnya.

Selain rekomendasi web atau channel masak tersebut, kami di rumah masing-masing suka menonton channel memasak lainnya. Misalnya si sulung, Pascal suka melihat channel youtube pufflova. Gak sia-siap deh dia suka mantengin video di sini soalnya sering praktik membuat kue juga.

Kalau suami suka iseng nonton channel youtube Bobon Santoso, tapi bukan untuk meniru resep masakannya, cuma buat hiburan saja. Apa yang mau ditiru coba, menurut saya agak aneh hehehe masakannya. Tapi keren lah Bobon konsisten gitu memasak dalam partai besar dan hasil masakannya suka dibagi-bagikan.

Kalau kalian ada rekomendasi akun resep makanan favorit gak? Share yuk, siapa tau bermanfaat juga buat saya.

Post a Comment

0 Comments