Seni Merebus Telur Sesuai Tingkat Kematangan, Kamu Juga Perlu Tahu

Suka makan telur rebus? Tekstur seperti apa yang kalian sukai? Tahu gak sih saat kita merebus telur sesuai tingkat kematangan akan menghasilkan telur rebus yang berbeda tekstur. Sekilas merebus telur seperti hal yang remeh tapi ternyata ada ilmunya juga loh. Nah, anak-anak di rumah juga suka banget makan telur rebus, sesekali mereka juga merebus telur sendiri. Tapi biasanya mereka ada kendala karena kebingungan dalam menetapkan durasi merebus telur yang sesuai dengan harapannya.

Merebus Telur Sesuai Tingkat Kematangan




Kandungan Nutrisi Telur Rebus


Telur rebus punya kandungan protein yang tinggi sehingga dapat kita konsumsi untuk mencukupi kebutuhan harian protein tubuh. Dalam satu telur kurang lebih mengandung 6 gram protein. Selain mengandung protein tinggi, telur juga mudah didapatkan dengan harga terjangkau. Jadi, gak ada alasan lagi sulit mendapatkan makanan berprotein tinggi.

Bicara soal telur rebus beberapa bulan terakhir, kami sering sekali merebus telur untuk penyembuhan luka bekas operasi. Putih telur ini bermanfaat untuk memperbaiki sel-sel yang rusak.

Tingkat Kematangan Telur


Suatu ketika anak-anak bilang kalau telur yang saat ini sedang dimakan terlalu keras, beda dengan telur sebelumnya yang lebih lembut teksturnya. Namanya juga anak-anak karena mereka belum tahu kalau setiap telur rebus itu punya tekstur yang berbeda sesuai tingkat kematangan telur tersebut. 

Setiap orang juga punya selera yang berbeda ketika mengonsumsi telur rebus ada yang suka telur setengah matang, telur matang sempurna, bahkan ada yang suka telur overcook. Kalau saya sih sesuai kebutuhan saja pada dasarnya suka telur rebus di tingkat kematangan manapun.

Untuk menentukan tingkat kematangan pada telur rebus biasanya dapat menggunakan timer. Saya jadi ingat pernah menonton tayangan video Youtube Chef Arnold mengenai "Tingkat Level Kematangan dari Endog Rebus". 

Chef yang memiliki tayangan Endog Series dan buku Filosofi Endog ini mendemokan cara merebus telur dengan durasi 4 menit, 5 menit, 6 menit, 7 menit, 8 menit, dan 9 menit. Setelah telur direbus sesuai durasi yang sudah ditentukan, beliau pun mengupas telur dan memotongnya untuk mengetahui tekstur telur rebus khususnya pada bagian kuning telurnya. Telur yang direbus dalam waktu 4,5,6 menit bagian kuningnya masih terlihat cair. Sedangkan telur yang direbus selama 7,8,9 menit tekstur kuning telurnya semakin padat.


Bermain Sambil Belajar


Meskipun saya memiliki anak laki-laki, tapi tetap loh mengajarkan mereka aktivitas memasak supaya bisa mandiri di kemudian hari karena pekerjaan memasak bukan milik perempuan saja.

Untuk belajar memasak pastinya disesuaikan dengan tingkatan umurnya. Alhamdulillah untuk urusan memasak telur rebus mereka juga sudah ahli kok.

Buat teman-teman lain yang ingin mengajarkan cara memasak bisa juga diawali lewat games yang ada di website https://www.culinaryschools.org/kids-games/. Pada website ini terdapat banyak pilihan game memasak online secara gratis yang dapat dimainkan oleh anak-anak maupun orang dewasa untuk refreshing.

Beberapa games sudah saya coba mainkan. Ada ratusan permainan online yang bisa membantu anak mengenal makanan, memasak, kuliner, bisnis restoran dan lain-lain. Salah satu games yang menarik perhatian saya adalah The Boiled Eggs, wah pas sekali nih dengan pembahasan yang sedang saya tulis tentang merebus telur sesuai tingkat kematangan.

The Boiled Eggs



Games The Boiled Eggs merupakan permainan yang sederhana dan mudah dilakukan. Di sini pemain akan belajar menjadi ahli dalam merebus telur secara bersamaan di dalam panci. Buat kamu yang suka pekerjaan multitasking, di permainan ini akan ditantang menyelesaikan pekerjaan merebus telur sesuai dengan challenge yang diberikan.

Dalam permainan ini, kita diwajibkan untuk mempertahankan suhu yang sesuai di setiap panci supaya telur bisa matang dengan baik. Di awal permainan hanya satu atau dua panci saja yang harus diperhatikan tapi lama kelamaan kita harus menjaga enam buah panci dan memastikan telur tidak sampai over cooked.

www.culinaryschools.org



Hal baik yang dapat diambil dari permainan ini adalah mengasah keterampilan multitasking kita dengan koordinasi antara mata dan tangan untuk menjaga suhu panci untuk menghasilkan telur rebus yang sesuai tingkat kematangannya. Menyenangkan sekali permainan The Boiled Eggs ini.

Makin seru deh pokoknya kalau kalian juga bermain games di culinaryschools.org. Saya sempat memainkan games Bento Box, Fruit Sorting Games, dan lain-lain secara gratis dan tanpa harus mengunduh games terlebih dahulu karena semua dimainkan based on web. Kalau kalian suka games yang mana? Share dong pengalamannya.




Post a Comment

0 Comments